Peringati Maulid Nabi Muhammad Saw dan Luncurkan Core Values Utama, SMK Telkom Sidoarjo Undang Panca Olah Institute Beri Pembekalan Bagi Para Murid, Guru, dan Tenaga Kependidikan Sekolah

MINGGU, 15 OKTOBER, 2023

Peringati Maulid Nabi Muhammad Saw dan Luncurkan Core Values Utama, SMK Telkom Sidoarjo Undang Panca Olah Institute Beri Pembekalan Bagi Para Murid, Guru, dan Tenaga Kependidikan Sekolah

PancaOlah.com- Pada hari Jumat, 13 Oktober 2023, sore waktu setempat, SMK Telkom Sidoarjo mengundang Panca Olah Institute untuk membersamai program Peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw 1445 H sekaligus kegiatan launching core values utama bagi para siswa-siswi SMK Telkom Sidoarjo.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh seluruh siswa-siswi kelas X dan XI, serta para pengurus OSIS SMK Telkom Sidoarjo. Sebanyak 490-an siswa-siswi dengan berbagai latar belakang agama yang hadir beserta kepala sekolah dan para guru merasakan atmosfer kebersamaan yang indah dalam momentum kegiatan holistik yang dibersamai oleh Coach Indra Hanjaya selama kurang lebih satu jam pelatihan di pelataran lapangan sekolah.

Mengawali paparannya, Coach Jaya mengurai isu dan fenomena kesehatan mental yang terjadi di Indonesia. Kesehatan mental adalah sesuatu yang sebenarnya penting bagi setiap manusia, namun hari ini kesadaran untuk hal itu masih terbilang cukup rendah.

Peringatan Maulid Nabi dan Launching Core Values SMK Telkom Sidoarjo

"Spiritualitas tidak akan pernah bisa digenggam kalau kondisi mentalnya sakit. Saat ini, sekitar 86 persen manusia kondisi mentalnya sedang tidak baik-baik saja. Sehingga, hal yang perlu diperbaiki pertama-tama adalah bagaimana mental kita bisa terbentuk dan berada dalam keadaan yang prima," tegas Coach Jaya.

Sebelum mengudar makna mengenai maulid, Coach Jaya juga menekankan pentingnya memiliki energi dalam setiap hal yang kita jalani dalam hidup. "Kata kunci yang perlu ditekankan hari ini adalah sadar, karena tanpa kesadaran tidak ada akan ada perubahan dalam hidup kita," imbuh Founder Panca Olah Institute tersebut.

Ia juga menyoroti narasi besar negara yang mengusung visi Indonesia Emas 2045. Namun, nyatanya yang terlihat hari ini adalah generasi yang dipenuhi kecemasan menuju seratus tahun kemerdekaan Indonesia.

Peringatan Maulid Nabi dan Launching Core Values SMK Telkom Sidoarjo

Berbicara mengenai makna maulid Nabi Muhammad, Coach Jaya menjelaskan bahwa tugas utama Rasulullah itu ada dua hal. Pertama, membawa risalah dan rahmat bagi seluruh alam. Kedua, memperbaiki akhlak, karakter, attitude. Dua misi inilah yang menjadi alasan diutusnya Rasulullah ke muka bumi.

Oleh karena itu, hikmah maulid selayaknya mendorong kita untuk menata dan memperbaiki hati kita. Bagaimana kita bisa menjadi pribadi yang baik hatinya, serta membekali diri dengan ketauhidan yang benar. Sehingga, saat menghadapi masalah apa pun di masa depan, kita tidak menyalahkan orang lain atau faktor-faktor di luar diri kita.

Hal ini dikarenakan dalam konsep hati, kebenaran dan kesalahan itu sejatinya sama saja. Pada level kesadaran seseorang yang telah menggunakan hati sebagai panduan dirinya, lawan kata kebenaran bukanlah kesalahan, melainkan kebenaran lainnya.

Peringatan Maulid Nabi dan Launching Core Values SMK Telkom Sidoarjo

Adapun makna lain yang juga perlu diteladani ialah bagaimana Al-Qur'an sebagai kitab suci mampu menjadi risalah yang menerangi umat manusia. Artinya, sebagai manusia kita juga perlu merumuskan secara tertulis apa saja impian dan cita-cita kita, karena impian ibarat kurikulum yang akan menjadi petunjuk jalan hidup manusia ke depan.

Pada sesi pelatihan ini, Coach Jaya juga mengajak para peserta yang hadir untuk melakukan terapi diri bagi pemulihan mental setiap orang. Dengan bimbingan dan arahan yang diberikan, para murid dan guru yang hadir diminta untuk menyadari, menghargai, serta mensyukuri apa saja yang terjadi dalam hidup mereka.

Tak sampai di situ, sosok yang telah malang melintang dalam dunia pemberdayaan diri selama belasan tahun itu juga mendorong setiap peserta yang hadir agar mengenali dirinya terlebih dahulu dengan merefleksikan jawaban dari pertanyaan siapa kita, dari mana kita, dan mau ke mana kita.

Peringatan Maulid Nabi dan Launching Core Values SMK Telkom Sidoarjo

"Jawaban yang dimunculkan harus dari dalam diri kita, karena segala sesuatu yang di luar diri itu melelahkan dan palsu. Akar kebahagiaaan dan kedamaian pun beradal dari dalam diri kita," ujar Coach Jaya yang juga merupakan Spiritual Life Coach.

Sementara itu, peluncuruan core values utama SMK Telkom Sidoarjo yang terdiri dari tangguh, berakhlak, dan berwawasan digital menurut Coach Jaya adalah sesuatu yang bersifat otentik. Nilai itu perlu diselaraskan dengan kecakapan intelektual, kematangan emosional, serta keluhuran spiritual yang termanifestasi dalam diri setiap siswa-siswi yang ada di SMK Telkom Sidoarjo.

Terakhir, namun tak kalah pentingnya, Coach Jaya berpesan kepada siswa-siswi dan para guru dan tenaga kependidikan yang hadir untuk kembali ke akar kedirian kita, yakni dengan kembali ke orang tua, guru, serta budaya-budaya arif nan luhur dari bangsa ini. Berterima kasih kepada orang tua serta semua support system yang membuat kita bisa berdiri tegak hari ini adalah sesuatu yang mesti kita lakukan secara kontinyu.

Peringatan Maulid Nabi dan Launching Core Values SMK Telkom Sidoarjo

Dalam gambaran yang lebih besar, yakni sebuah sekolah, sinergi antara empat aspek kunci yang terdiri dari sekolah, murid, guru, dan orang tua adalah hal yang tidak bisa diabaikan, karena dengan jalan itulah imajinasi akan siswa-siswi luar biasa dan guru mulia bisa terbentuk, sehingga citra sekolah tersebut juga akan teriring naik dengan sendirinya.


Leave a Reply